-->

7 Hal Di Film Naruto Yang Berhubungan Dengan Al-Qur'an dan Islam

hpk
Naruto adalah sebuah film animasi yang keluar di tahun 90-an dan berakhir beberapa tahun ke belakang. Seorang pencipta nya yaitu masashi Kishimoto pada awalnya menciptakan dalam bentuk komik atau manga lalu dibuatlah film animasi menjadi anime. Namun tahukah kalian ada 7 fakta menarik tentang film Naruto yang bisa di ulik dan disambungkan dengan keadaan Islam yang akan terjadi di masa.

seperti yang akan dijelaskan pada artikel berikut ada 7 persamaan Naruto yang tercatat dalam Alquran yang akan terjadi di masa depan. Harus diperhatikan bahwa ini hanya merupakan sebuah cocokologi dan tidak ada sangkut pautnya tentang aqidah ketauhidan.

kontroversial film Naruto yang menyangkut tentang hokage juga dapat disangkutpautkan dengan presiden presiden Indonesia. salah satunya adalah presiden pertama adalah insinyur Soekarno yang merupakan pahlawan sangat berpengaruh bagi Indonesia sama seperti di Naruto yaitu Hashirama senju yang juga berpengaruh di Konoha. 

namun ada fakta menarik dibalik itu ada juga tujuh hubungan film Naruto dengan Alquran yang akan kita bahas pada artikel berikut.

1. Dajjal

islamidina.id
Dajjal sudah tercatat dalam Alquran akan bangkit ketika akan datangnya hari kiamat. dalam agama Islam Dajjal dijadikan sebagai salah satu tanda akan terjadinya kiamat kubro. Dajjal diidentikkan dengan seorang lelaki yang bermata satu dan di jidatnya tertulis lafadz kafaro atau yang berarti kafir.

Namun tahukah kalian di film Naruto juga ada sesosok yang mirip dengan Dajjal. Ya siapa lagi kalau bukan Madara uchiha. ketika Madara uchiha dibangkitkan oleh Obito iya membangkitkan sel sel Hashirama juga dan menjadikan ia sebagai rikudou sennin. ketika ia membangkitkan rikudou sennin maka di jidatnya muncullah sebuah mata satu yang identik seperti Dajjal.

itulah hubungan yang pertama tentang Naruto dengan Alquran yaitu kemunculan Dajjal dan juga bisa disangkutpautkan dengan kebangkitannya uchiha Madara.

2. Dunia akan diserang oleh yakjuj dan makjuj

yang kedua adalah yakjuz dan makjuz mereka adalah golongan kaum yang akan muncul ketika hari kiamat kelak. kaum yajuj dan majuj merupakan kaum yang sudah diprediksikan dalam Alquran kedatangannya sebagai salah satu tanda hari akhir atau hari kiamat. kedatangan kaum yajuj dan majuj di dunia ini melakukan banyak kerusakan hingga mengeringnya sungai nil yang mana disedot habis sebagai pasokan air minum untuk kaum yakjuj dan makjuj.

tahukah kalian di film Naruto juga ada sesosok kaum atau sesuai kelompok yang di identikan dengan kaum yakjuj dan makjuj. Yaitu adalah zetsu putih. Zetsu putih bangkit ketika perang dunia Shinobi ke 3 dibangkitkan oleh Obito dan juga Kabuto. kaum zetsu putih ini sangat identik dengan kaum yakjuj dan makjuj dalam Islam yang mana di film Naruto ke zetsu putih berperan sebagai makhluk penghancur di sekelilingnya. 

hal tersebut sangat mirip dengan apa yang akan terjadi di hari kiamat kelak seperti yang dijelaskan dalam alquran bahwa sannya kehadirannya yakjuz dan makjuz menjadi salah satu tanda datangnya hari kiamat.

3. Bersatunya umat Islam

dijelaskan dalam banyak hadits dan keterangan bahwasannya ketika akan terjadi hari kiamat seluruh umat Islam akan bersatu di bawah pimpinan imam Mahdi. Umat Islam yang dulunya terpecah belah menjadi berbagai macam ajaran ketika datang hari kiamat semua umat Islam menyatu dalam satu komando yang dipimpin oleh imam Mahdi.
jika kalian perhatikan hal tersebut sangat berhubungan dengan apa yang terjadi di kisah film Naruto. sebagaimana yang kita ketahui bahwa film Naruto ini terbagi menjadi beberapa bagian negara seperti Konoha sunagakure kirigakure dan juga lain-lain.

Tapi suatu ketika saat terjadi perang dunia Shinobi ketiga seluruh negara-negara yang terpecah belah tersebut menjadi satu yaitu aliansi Shinobi. Hal-hal tersebut sangat mirip dengan apa yang akan terjadi pada umat Islam yang akan menyatu di hari akhir kelak.

4. Dabatul ardh

Dabatul art adalah sebuah makhluk yang akan muncul ketika akan terjadinya hari kiamat. Dijelaskan dalam banyak keterangan bahwa dabbah akan muncul sebagai hewan yang bisa berbicara dan menjelaskan bahwasannya akan terjadinya hari akhir.kemunculan hewan ini menjadi sangat kontroversial dalam agama Islam karena hal tersebut sebagai tanda-tanda datangnya hari kiamat.

jika kita telusuri lebih dalam dan kita perhatikan bahwa di dalam film Naruto pun ada sesosok mahluk yang diidentikkan dengan kehancuran. Yaitu juubi , juubi adalah makhluk yang akan datang di film Naruto ketika seluruh bijuu dikumpulkan dalam satu wadah. kemunculan juubi sangat kontroversial dalam film Naruto karena kemunculan makhluk tersebut menyebabkan kehancuran di dunia film Naruto yang mana pada saat itu sedang terjadi perang dunia Shinobi ke 3.

5. Dajjal yang mampu menghidupkan orang mati

ketika fase setelah munculnya Dajjal dalam dunia ini dijelaskan bahwa Dajjal memiliki kekuatan sihir yang mampu menghidupkan orang yang telah mati. karena sihir tersebut untuk meyakinkan bahwa dajjal adalah Tuhan yang akan diikuti oleh kaum kaum munafik kelak. 


dalam film Naruto kita tahu sebuah jurus yang dapat menghidupkan orang mati yaitu jurus Edo tensei. Jurus tersebut digunakan oleh seorang yang memiliki kekuatan rikudo yaitu uchiha Obito dan uchiha Madara. Seperti berhubungan dengan Islam bahwa kekuatan tersebut digunakan untuk kehancuran maka Dajjal yang menghidupkan orang mati berhubungan dengan jurus Edo tensei dalam film Naruto.

6. Freemason atau elite global

Simas fund atau elite global adalah sebuah kelompok di dunia ini yang memiliki kepentingan untuk menguasai dunia. Sebuah segelintir elit yang dianggotai oleh beberapa orang saja sangat berambisi besar untuk menaklukkan dunia.

dalam film Naruto kita mengetahui bahwa ada sebuah organisasi yang memiliki ambisi sangat besar untuk menaklukkan dunia Shinobi. Ya ya itu Akatsuki organisasi ini sangat berambisi untuk menguasai dunia Shinobi yang mana hanya beranggotakan segelintir orang-orang yang benar benar memiliki kekuatan. 

hal tersebut berhubungan dengan Freemason atau elite global di dalam dunia nyata apakah itu sebuah kebetulan?

7. Kedatangan imam Mahdi

kedatangan imam Mahdi di dalam Alquran dan dalam banyak keterangan hadits sudah dijelaskan bahwa ketika akan datang hari kiamat ada seseorang yang sangat berpengaruh dalam Islam yang mampu menyatukan Islam yaitu adalah imam Mahdi. Imam Mahdi memimpin seluruh umat Islam dalam satu komando ketika hari kiamat kelak.

jika kita telaah lebih dalam dalam film Naruto juga ada sesosok yang berpengaruh sekali dalam dunia Shinobi. Yaitu Hashirama senju, iya sangat berpengaruh dalam mempersatukan seluruh Shinobi hal tersebut berhubungan dengan imam Mahdi yang akan datang di hari kiamat kelak.


Berikut itulah 7 hal yang berkaitan antara film Naruto dengan agama Islam yang dijelaskan dalam Alquran.sekali lagi saya tegaskan ini hanyalah sebuah cocokologi dan tidak ada sangkut pautnya tentang aqidah ketauhidan. 

mungkin sekian yang dapat saya sampaikan tentang artikel kali ini semoga bermanfaat dan jangan lupa share kepada orang lain supaya mereka tahu bahwa Naruto memiliki hubungan dengan agama Islam.
Islamidina.id

0 Response to "7 Hal Di Film Naruto Yang Berhubungan Dengan Al-Qur'an dan Islam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel